Minggu, 06 Maret 2011

The Next Album Britney Spears Tampil Syur

.

Britney Spears akan segera merilis album barunya yang diberi judul 'Femme Fatale'. Sebelum album itu dirilis, Spears justru membuat gebrakan lebih dulu. Penyanyi ini tampil syur di sebuah cover majalah.

Penampilan penyanyi yang memiliki dua orang anak untuk majalah V itu menandakan sebagai kembalinya ia ke dunia entertainment. Dalam majalah tersebut, Spears tampil topless. Foto-foto Spears untuk di majalah tersebut merupakan hasil jepretan fotografer Testino Mario.

Meski tampil topless, Mario Testino berusaha membuat agar penyanyi kelahiran 2 Desember 1981 itu tak terlihat vulgar. Dalam majalah tersebut ia menceritakan tentang album dan kehidupan pribadinya.

Spears mengatakan album barunya tersebut merupakan buah dari perjuangannya selama ini untuk tetap terus semangat dan bangkit menghadapi karirnya yang sempat mengalami jatuh bangun.

Ia secara blak-blakan menceritakan tentang album barunya. Menurut pelantun 'Womanizer' ini, Femme Fetale adalah seorang wanita yang seksi, kuat, berbahaya dan misterius.

"Ini adalah album terbaik yang pernah dibuat. Tak ada yang bisa dikatakan. Saya membiarkan musik berbicara pada saya," kata Spears seperti dikutip dari Celebuzz, Jumat 4 Maret 2011.

Selain membicarakan soal musiknya, Spears juga membahas sisi lain dari dirinya yang selama ini tak pernah diketahui para penggemarnya. Penyanyi yang sempat mencicipi dunia akting ini mengatakan di sela-sela kesibukannya.

"Aku suka memasak, terutama untuk anak-anak saya. Saya juga senang membuat teh manis yang merupakan resep dari ibu saya. Itu sangat baik dan saya sangat suka," ungkapnya.

Album 'Femme Fatale' akan mulai dirilis pada 29 Maret mendatang. Dan single pertamanya 'Hold It Against Me' mulai diputar.

Selengkapnya dapat dilihat di http://showbiz.vivanews.com

2 comments

Ignored Zone mengatakan...

:e: :f:

Ainee AmakuZa mengatakan...

km ngomong apa siyy?!!
aq gag ngerti :i:

:a: :b: :c: :d: :e: :f: :g: :h: :i: :j: :k: :l: :m: :n:

Posting Komentar

 




THX FOR VISITING MY BLOG